Senin, 16 Desember 2013

SHRK Hari ke-1

Senin, 9 Des 2013
Jurnalis: Isac Robert


Ada kesaksian dari seorang pendeta asal Iran, di daerah Tajikistan ada seorang yang mati karena dibom, bangkit kembali karena melihat Tuhan Yesus, padahal kepalanya tinggal setengah. Dia bersaksi dia melihat Tuhan, tapi banyak yang kurang percaya. Kemudian di kamar mayat yang sama bangkit juga orang-orang lain, dan dia bersaksi hal yang sama. Sehingga di daerah itu banyak yang menjadi percaya.

PAP bertanya ke pendeta yang bercerita ini. Kira-kira akhirnya di mana ini? Pendeta ini bilang, ISMAEL go back. Mari kita coba lihat dari kejadian ini.

Lukas 2:6
Garis bawahi kata "palungan". Palungan yang dipakai untuk menaruh bayi Yesus itu untuk makan ternak. Ternak ini adalah keledai (Yesaya 1:3). Jadi awal Yesus datang ini masuk ke Yerusalem dan di taruh di tempat makan keledai.

Kemudian menjelang akhirnya, hampir sama Markus 11:1. DIA menunggangi keledai muda liar itu untuk masuk ke Yerusalem.

Apakah kebetulan?

Kita kembali untuk selidiki di Kejadian16:11-13
Ismael (keledai liar)
Arti kata Isma : mendengar, sampai mereka berteriak-teriak dan lalu kemudian bertindak
EL : Elohim (Allah)


Bani Kedar sering berteriak-teriak sampai mencabik-cabik hatinya, menyiksa hati agar didengar EL (Elohim). Intinya menjelang Tuhan datang yang ke-2, Dia akan menunggangi keledai liar untuk masuk ke Yerusalem baru. Kalau kita mendengar orang Ismael berdoa dan berteriak-teriak, jangan kesal hati, tapi berdoalah untuk mereka, biar Tuhan yang lawat mereka.

Cerita lain di Iran
Ada seorang bernama Mustafa, dia bertemu Tuhan kemudian ia menjadi percaya. Kemudian dia menyebarkn injil. Tapi dia dipukuli sama orang-orang. Temannya bertanya, mengapa kamu dipukuli? karena dia menyebarkn injil ke gembong-gembong narkoba (ternyata di Iran ada juga). Tapi temennya ini mengejar Mustafa, bukannya dia kuat kenapa dipukuli dia tidak melawan, dia bilang aku tidak bisa melawan karena hatiku sudah diubahkan. Kemudian temannya ini menjadi selamat dan percaya Tuhan.

Masih cerita Mustafa, dia punya langganan pelacur, dia dihubungi lewat telp mengapa tidak datang lagi. Kata mustafa: "aku tidak bisa datang lagi karena hatiku sudah diubahkan. Pelacur ini cerita dia tidak punya uang dan dia mau minta uang buat ibunya. Mustafa juga tidak punya uang, kemudian dia mendoakan pelacur ini. Mustafa berkata: "jika aku punya uang akan aku berikan kepadamu." Tiba-tiba teman Mustafa membayar hutang kepada dia, dia melihat jumlah yang diminta pelacur ini sama dengan jumlah yang dia terima, dia percaya Tuhan kirim uang buat pelacur ini, kemudian ia memberikan uang ini ke pelacur tersebut

Kemudian pelacur ini melihat dan mendadak hatinya bilang: "aku ini kotor dan menjijikan, akankah aku bisa diterima oleh-Nya. Mustafa berkata: " aku ini baru membaca alkitab sedikit tapi aku pernah membaca Yesus mengampuni seorang pelacur karena dia bertobat. Kamu pasti juga akan diampuni oleh Yesus. Kemudian pelacur ini bertobat. Kemudian pelacur ini cerita dengan ibunya yang keras dan seorang penganut aliran keras. Ibu ini sakit, kemudian dia memberi tahu ibunya. Pelacur berkata: "kamu tahu Nabi Yesus, Dia itu Penyembuh, ibu pasti juga tahu Dia itu Nabi ibu juga, cobalah berdoa dengan nama-Nya. Kemudian ibu ini sembuh. Dia bersukacita, ada beberapa orang yang sembuh juga waktu berdoa dalam nama-Nya.

Kemudian ibu ini ada problema lain yaitu kesulitan keuangan, dia kembali ke anaknya. Si ibu berkata: "Kira-kira apa yang harus aku perbuat." Anak ini bercerita kembali, bahwa Yesus itu juga bisa menjadi Ahli ekonomi, mintalah kepada-Nya. Maka dia setiap di tempat ibadah kedar, dia berdoa tapi dalam nama-Nya. Setelah beberapa saat dia berjumpa dengan anaknya, anaknya bertanya: " bagaimana keadaan ibu?" Dia cerita Yesus luar biasa dasyat, berarti setiap di tempat ibadah bani kedar ibu berdoa kepada siapa? Yesus lah. Berarti sekarang ibu percaya ya?

Perlu kita tahu bahwa yang memperbolehkan bait Allah itu dibangun adalah raja Iran Persia yaitu Koresh. Orang Majus kemungkinan 2 diantaranya adalah orang Iran Persia karena zaman itu yang paling maju ilmu perbintangan adalah mereka. Orang Yahudi di luar Israel yang terbesar bukan di New York atau dimana tetapi di Iran. Mungkin bahtera akan menggelar ibadah atau melayani mereka yang di Iran

PAP juga diperlihatkan penglihatan wajah Pak Yusak. Pak Yusak setiap bersaksi pasti bilang mata keranjanglah, dll. Tapi memang kenyataannya seperti itu tapi dia ditangkap Tuhan. Dia ini termasuk yang keras tapi diubahkan Tuhan, dia menjadi yang paling taat dan rajin. Dua puluh lima pasal setiap hari ia baca, dia rajin doa pagi dan mendoakan semua orang. Termasuk orang Ismael yang baru bertobat rata-rata militan semua. Tapi orang kristen banyk yang mungkin masih diuji kebenaranya blak- blakan ujungnya kurang percaya. Tuhan akan datang segera.

Tidak ada komentar: